Blazer Indonesia Club (BIC) berdiri pada tanggal 15 September 2001. Ide awal berdirinya diawali oleh keinginan para pengguna Blazer dan Montera saat itu untuk bisa berkomunikasi tentang kendaraannya yang dirasa cukup spesifik perawatannya. Kemudian dibuatlah mailing list blazer_montera@yahoogroups.com. Dengan terbentuknya mailing list itu (dibuat oleh om Satyo Nugroho) tercipta lalu lintas komunikasi via dunia maya yang kemudian muncul keinginan untuk ketemuan di dunia nyata, istilah kerennya "kopi darat". Dari kopi darat tersebut kemudian tercetus ide untuk membentuk komunitas pengguna kendaraan ini yang pada saat itu dilakukan voting pemilihan nama club yang pada akhirnya muncul nama Blazer Indonesia Club.